[Review] Love Nature Shampoo & Shower Gel







Hai, hai.. Sudah lama pengen bikin review produk Oriflame lagi, tapi baru bener-bener niat nih gara-gara ada produk baru dari Oriflame.

Produk apa tuhh??

Body care segala shampoo sabun yang dulu namanya Nature Secret sekarang jadi Lovs Nature. 

Hmmm... Apa yang bedain Nature Secret dan Love Nature?? Selain namanya, formula Love Nature sekarang lebih ramah lingkungan. Beberapa keunggulan lainnya aku kutip dari website Oriflame. 


1. BIODEGRADABLE 
Melalui Rangkaian Love Nature kami menunjukkan penghargaan kami pada alam, khusunya lingkungan perarian, dengan meminimalisir dampak lingkungan pada produk bilas kami. Perbaikan pertama yang kami lakukan adalah memastikan bahwa semua formulai produk bilas Love Nature bersifat biodegradable. Artinya, formulanya akan terurai secara alami dan meminimalisir dampak buruk pada lingkungan.


2. BUTIRAN SCRUB DARI SUMBER ALAMI
Kami hanya menggunakan butiran scrub yang berasal dari sumber alami, diantaranya silica, biji strawberry, kulit almond sebagai eksfolian pada rangkaian Love Nature baru. Semuanya berasal dari sumber alami, baik mineral atau tumbuhan yang akan terurai secara alami. 



3. TIDAK MENGANDUNG SILIKON
Silikon dapat membuat rambut terasa lembut, namun terbuat dari bahan sintetsi dan sulit terurai. Ditambah lagi, silikon dapat menumpuk dan terkonsentrasi dari waktu ke waktu, berpotensi untuk menghambat rantai makanan manusia. Karenanya, kami memutuskan untuk membuat seluruh rangkaian produk perawatan rambut Love Nature tidak mengandung silikon.

Asik bangettt kaann. Saya sendiri sudah membuktikan. Begitu paket sampai, saya langsung mandi dengan 2 produk baru Oriflame ini. 

Love Nature Shampoo for Dandruff Control with Tea Tree Oil & Burdock 
Dan
Love Nature Shower Gel Refreshing Strawberry & Lime

Kupas satu2 yukkk. 


Love Nature Shampoo for Dandruff Control with Tea Tree Oil & Burdock 



Love Nature shampoo dan sabunnya sekarang dikemas dalam botol yang bentuknua sama. Dengan plastik bening, kita bisa melihat isinya yang beraneka warna. Yang membedakan produk shampoo dengan sabun, shampoo punya tutup berwarna putih sedangkan sabun berwarna hijau.

Untuk awalnya pada bagian tutup ada segel yang melindungi tutup botol agar tidak mudah terbuka. Tutup botol ini juga tidak bisa dibuka hanya dengan diputar, jadi tidak bisa diisi ulang. 





Bagus dong ya. Jadi terhindar dari pemalsuan produk hehhehe. 

Untuk masa kadaluarsanya sendiri, kita bisa melihat pada pantat botol. Produk yang aman dan baik selalu memiliki tanggal kadaluarsa. Sekalipun itu hanya produk untuk tubuh. 



Gimana dengan isinya?? Untuk isinya sendiri terlihat jelas ya waktu dibotol berwarna pink bening. Tapiii, kalau kita tuang ke tangan warnanya bening biasa. Teksturnya seperti gel. Tidak encer. Buat rambut panjang seperti saya cukup tiga kali tekan. 



Awal saya cium aroma shampoo ini lewat botolnya saya tidak terlalu berharap banyak. Wanginya tidak terlalu kentara. 

Tapii
Waktu saya sudah basahi kepala dan pakai shampoonya. Huaaaa... Wanginya yang segar bikin saya merem melek. Gimana saya menggambarkannya ya?? Aroma wangi bunga yang segar tapi tidak tajam. Ada timbul perasaan cantik, feminim (apa coba). 

Busanya pun lembut sekali. Begitu pun saat diaplikasikan ke rambut. Untuk kulit kepala saya menggunakannya dua kali agar terasa lebih bersih. 

Untuk tekstur rambut sendiri masih butuh pelembab untuk ujung2 rambut saya yang memang kaku. Tapi untuk kulit kepala, saya merasa ok. Harus lihat beberapa hari ke depan pas kena panas dan keringat. 

Jadi pensaran dengan shampoo lainnya. Untungnya beli 1 aja. Bulan depan kita coba shampoo yang lain hehhe. 

Harga79.000 (Rp. 47.500 agustus 2017)

BahanAQUA, SODIUM LAURETH SULFATE, COCAMIDOPROPYL BETAINE, GLYCERIN, DISODIUM PHOSPHATE, SALICYLIC ACID, PARFUM, IMIDAZOLIDINYL UREA, HYDROXYPROPYLTRIMONIUM HONEY, SODIUM LAUROYL SARCOSINATE, PEG-150 PENTAERYTHRITYL TETRASTEARATE, DISODIUM EDTA, PEG-6 CAPRYLIC/CAPRIC GLYCERIDES, MELALEUCA ALTERNIFOLIA LEAF OIL, SODIUM HYDROXIDE, SORBIC ACID, ARCTIUM LAPPA ROOT EXTRACT, PHENOXYETHANOL, POTASSIUM SORBATE, SODIUM BENZOATE, CI 16035, CI 60730

Kelebihanmengatasi ketombe, wangi segar, busa lembut, tanpa silikon, biodegradable
Kekurangankurang melembabkan helaian rambuta

Nilai4 dari 5

RepurchaseYes

Update Maret 2018, bulan lalu aku mulai berenti pakai shampoo ini. Gatal-gatalku hilang pakai shampoo ini, tapi ga tahu kenapa lama-lama jadi rontok parah. Akhirnya balik ke shampoo lama yang memang rontok rambut berkurang sedikit, tapi ngurangin gatalnya ga sebagus shampoo ini HIKSSS. 

Saya memutuskan ganti shampoo karena ga tahan liat rambut bertebaran di lantai rumah. Jadi saya memutuskan nahan gatal yang ga seberapa dulu. Nyapuin rambut bikin stress juga *sedih

Kamu mau beli produk ini? Bisa pesan ke saya. Cek diskonnya di sini.



Love Nature Shower Gel Refreshing Strawberry & Lime



Dari segi kemasan, shower gel ini mirip dengan shampoo Love Nature. Botol dengan leher panjang dengan plastik bening. Hanya saja tutupnya berwarna hijau. 

Ga usah dituang, kita sudah bisa lihat ya butiran-butiran halus dari ekstrak buahnya. Waktu saya keluarkan isi dan memainkannya, saya bisa merasakan ada serat-serat buahnya. Benar-benar seperti jus.



Aromanya sendiri benar-benar membuat pikiran lebih fresh. Starwberry bercampur lemon. Bukan seperti aroma buah buatan, tapi benar-benar buah. Saya bisa betah berlama-lama menggosok badan dengan wanginya. Ehehhe.. 

Untuk kulit saya sendiri, tadinya saya pikir akan terasa kesat jika saya menggunakan shower puff, eh, ternyata tidak. Kulit saya tetap lembab dan yang penting lembab yanv nyaman. Bukan karena tertinggal sabun di badan. 


Harga: 89.000 (Rp. 52.900 - Agustus 2017)


BahanAQUA, SODIUM LAURETH SULFATE, ACRYLATES COPOLYMER, COCAMIDOPROPYL BETAINE, GLYCERIN, HYDRATED SILICA, SODIUM CHLORIDE, SODIUM HYDROXIDE, PARFUM, CITRIC ACID, LIMONENE, FRAGARIA ANANASSA SEED EXTRACT, 2-BROMO-2-NITROPROPANE-1,3-DIOL, CITRAL, CITRUS AURANTIFOLIA FRUIT EXTRACT, FRAGARIA VESCA FRUIT EXTRACT, PHENOXYETHANOL, POTASSIUM SORBATE, SODIUM BENZOATE, CI 16035, CI 15985


Kelebihanmenyegarkan, melembabkan, ada serat buah aslinya, wangi buah yang enakk.


Kekurangantidak ada


Nilai5 dari 5


RepurchaseAbsolutely YES 


Kamu mau beli produk Oriflame dengan diskon tambahan? Langsung jadi member saja. Kamu bisa jualan juga tanpa perlu stok barang. 

Atau mau belanja produknya saja? Bisa langsung klik link 🔗 Oriflame

8 Comments

  1. Wih..sudah ramah lingkungan, wanginya nggak ketulungan,dijamin keaslian...kapan-kapan coba ah:)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Angkut mba. Mumpung diskon bulan ini. Hehehe. *ngeracun.

      Hapus
  2. waaah racuuuun. pengen nyoba mbaaaaak.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Ayooo coba mba. Enak bangettt deh pokoknya pas mandi. Berasa dimanja *eeaaa

      Hapus
  3. kelihatanya bagus, pengen coba ah.

    BalasHapus
  4. Howdy! This article could not be written much better! Looking at this article reminds me of my previous roommate!
    He constantly kept preaching about this. I am going to send this
    post to him. Pretty sure he will have a great read.
    Many thanks for sharing!

    BalasHapus


UNFAMILIAR LOVER Semua orang seolah-olah bersepakat tidak menceritakan apa yang sebenarnya terjadi pada Hira 1 tahun yang lalu. Ingatan tentang penyebab kecelakaan yang dialami Hira, seolah tersapu bersih dari kepalanya. KLIK GAMBAR untuk lanjut baca

FREE DOWNLOAD CHRISTIAN ILLUSTRATION Ilustrasi-ilustrasi ini bisa kamu download secara GRATIS. Kamu bisa pakai ilustrasi ini untuk pelayanan dan penggunaan personal. KLIK GAMBAR untuk bisa lihat ilustrasi lainnya.

KAPAL KAWAN Inilah kumpulan cerita tentang persahabatan. Kisah cinta tanpa asmara bagai saudara walau tak sedarah. KLIK GAMBAR untuk baca GRATIS